Bacaan surat al lail arab, latin dan terjemahannya atau artinya lengkap dengan audio murottal perayat untuk memudahkan sobat yang ingin belajar makhrojul huruf, hukum tajwid pada setiap ayat serta ingin belajar melagukan bacaan Al Quran (maqam Quran).
Surat Al Lail merupakan surat Makkiyah yang terdiri dair 21 ayat dalam 1 ruku bacaan, dan surat ini juga salah satu surat pendek yang mudah dihafalkan seperti surat al ikhlas atau surat yang lainnya.
Surat ini memiliki arti atau makna yakni “Malam” menurut bahasa indonesia, dan dalam urutan surat dalam mushaf Al Quran yang sering kita baca, surat ini berada pada urutan ke 92 dan merupakan bagian dari juz 30 atau lebih sering disebut dengan Juz Amma yang mana isi dari juz amma itu terdiri dari banyak surat pendek seperti surat al a’la, surat at tariq dan lain sebagainya.
bagi sobat yang ingin mempelajari isi kandungan surat ini silahkan mempelajarinya dengan ustadz ahli tafsir agar nantinya sobat bisa dengan benar memahami dan mengamalkan isi kandungan surat ini.
selain bacaan surat al lail arab latin dan terjemahan, disini sobat bisa download mp3 surat al lail sebagai bahan untuk belajar maqam atau cara baca al quran dengan nada merdu.
Nah, agar lebih mudah untuk dipahami, berikut ini tabel keterangan surat yang bisa untuk sobat pelajari.
Informasi | Keterangan |
---|---|
Nama Surat | Al Lail |
Arti Surat | Malam |
Penggolongan | Makkiyah |
Nomor Surat | 92 |
Nomor Juz | Juz 30 |
Total Ruku’ | 1 Ruku’ |
Total Ayat | 21 Ayat |
Ayat Sajdah | _ |
Surat Sebelumnya | Asy Syams |
Surat Setelahnya | Ad Duha |
Baik, itu tadi sekilas pembahasan tentang informasi surah Al Lail yang bisa sobat jadikan tambahan pembelajaran pada kesempatan kali ini.
Untuk selanjutnya mari kita menuju bacaan surat Al Lail dan terjemahannya serta dilengkapi dengan audio perayat sebagai media panduan membaca Al Quran untuk sobat yang masih belum lancar membaca Quran.
Bacaan Surat Al Lail Arab, Latin Dan Artinya
Basmalah
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
Bismillahirrahmaanirrahiim
QS. Al-Lail : 1
وَالَّيْلِ اِذَا يَغْشٰىۙ
Wal laili idzaa yaghsyaa
Terjemahan : Demi malam apabila menutupi (cahaya siang),
QS. Al-Lail : 2
وَالنَّهَارِ اِذَا تَجَلّٰىۙ
Wan nahaari idzaa tajallaa
Terjemahan : demi siang apabila terang benderang,
QS. Al-Lail : 3
ۙوَمَا خَلَقَ الذَّكَرَ وَالْاُنْثٰىٓ
Wa maa khalaqadz-dzakara wal untsaa
Terjemahan : demi penciptaan laki-laki dan perempuan,
QS. Al-Lail : 4
اِنَّ سَعْيَكُمْ لَشَتّٰىۗ
Inna sa’yakum lasyattaa
Terjemahan : sungguh, usahamu memang beraneka macam.
QS. Al-Lail : 5
فَاَمَّا مَنْ اَعْطٰى وَاتَّقٰىۙ
Fa-ammaa man a’tha waattaqaa
Terjemahan : Maka barangsiapa memberikan (hartanya di jalan Allah) dan bertakwa,
QS. Al-Lail : 6
وَصَدَّقَ بِالْحُسْنٰىۙ
Washaddaqa bil husnaa
Terjemahan : dan membenarkan (adanya pahala) yang terbaik (surga),
QS. Al-Lail : 7
فَسَنُيَسِّرُهٗ لِلْيُسْرٰىۗ
Fasanuyassiruhu lilyusraa
Terjemahan : maka akan Kami mudahkan baginya jalan menuju kemudahan (kebahagiaan),
QS. Al-Lail : 8
وَاَمَّا مَنْۢ بَخِلَ وَاسْتَغْنٰىۙ
Wa-ammaa man bakhila waastaghnaa
Terjemahan : dan adapun orang yang kikir dan merasa dirinya cukup (tidak perlu pertolongan Allah),
QS. Al-Lail : 9
وَكَذَّبَ بِالْحُسْنٰىۙ
Wa kadz-dzaba bil husnaa
Terjemahan : serta mendustakan (pahala) yang terbaik,
QS. Al-Lail : 10
فَسَنُيَسِّرُهٗ لِلْعُسْرٰىۗ
Fa sanuyassiruhu lil’usraa
Terjemahan : maka akan Kami mudahkan baginya jalan menuju kesukaran (kesengsaraan),
QS. Al-Lail : 11
وَمَا يُغْنِيْ عَنْهُ مَالُهٗٓ اِذَا تَرَدّٰىٓۙ
Wa maa yughnii ‘anhu maa luhuu idzaa taraddaa
Terjemahan : dan hartanya tidak bermanfaat baginya apabila dia telah binasa.
QS. Al-Lail : 12
اِنَّ عَلَيْنَا لَلْهُدٰىۖ
Inna ‘alainaa lalhudaa
Terjemahan : Sesungguhnya Kamilah yang memberi petunjuk,
QS. Al-Lail : 13
وَاِنَّ لَنَا لَلْاٰخِرَةَ وَالْاُوْلٰىۗ
Wa inna lanaa lal-aakhirata wal uulaa
Terjemahan : dan sesungguhnya milik Kamilah akhirat dan dunia itu.
QS. Al-Lail : 14
فَاَنْذَرْتُكُمْ نَارًا تَلَظّٰىۚ
Fa andzartukum naaran talazh-zhaa
Terjemahan : Maka Aku memperingatkan kamu dengan neraka yang menyala-nyala,
QS. Al-Lail : 15
لَا يَصْلٰىهَآ اِلَّا الْاَشْقَىۙ
Laa yashlaahaa illaal asyqaa
Terjemahan : yang hanya dimasuki oleh orang yang paling celaka,
QS. Al-Lail : 16
الَّذِيْ كَذَّبَ وَتَوَلّٰىۗ
Al ladzii kadz-dzaba watawallaa
Terjemahan : yang mendustakan (kebenaran) dan berpaling (dari iman).
QS. Al-Lail : 17
وَسَيُجَنَّبُهَا الْاَتْقَىۙ
Wa sayujannabuhaal atqaa
Terjemahan : Dan akan dijauhkan darinya (neraka) orang yang paling bertakwa,
QS. Al-Lail : 18
الَّذِيْ يُؤْتِيْ مَالَهٗ يَتَزَكّٰىۚ
Al ladzii yu’tii maa lahuu yatazakkaa
Terjemahan : yang menginfakkan hartanya (di jalan Allah) untuk membersihkan (dirinya),
QS. Al-Lail : 19
وَمَا لِاَحَدٍ عِنْدَهٗ مِنْ نِّعْمَةٍ تُجْزٰىٓۙ
Wa maa li-ahadin ‘indahuu min ni’matin tujzaa
Terjemahan : dan tidak ada seorang pun memberikan suatu nikmat padanya yang harus dibalasnya,
QS. Al-Lail : 20
اِلَّا ابْتِغَاۤءَ وَجْهِ رَبِّهِ الْاَعْلٰىۚ
Illaaabtighaa-a waj-hi rabbihil a’laa
Terjemahan : tetapi (dia memberikan itu semata-mata) karena mencari keridaan Tuhannya Yang Mahatinggi.
QS. Al-Lail : 21
وَلَسَوْفَ يَرْضٰى
wa lasaufa yardho
Terjemahan : Dan niscaya kelak dia akan mendapat kesenangan (yang sempurna).
Surah Sebelumnya: Surah Asy Syams |
Al-Qur’an | Surah Berikutnya: Surah Ad Dhuha |
Surah 092 |